Featured Post

Apa sih Definisi Akuntansi?

Apa sih Definisi Akuntansi?? -   Banyak pakar ahli mengajukan pengertian tentang akuntansi yang berawal dari bahasa Inggris accountancy . Akuntansi …

Jenis-Jenis Sumber Dana Bank

Jenis-Jenis Sumber Dana Bank -  Sumber dana bank yang dapat dipilih disesuaikan dengan penggunaan dana bank nantinya. Kemudian adapun jenis sumber-sumber dana bank adalah : 

a. Dana yang bersumber dari bank itu sendiri
b. Dana yang berasal dari masyarakat luas
c. Dana yang bersumber dari lembaga lain.
 
Secara umum dana yang bersumber dari bank itu sendiri terdiri dari:
 
1. Setoran modal dari pemegang saham Merupakan modal dari para pemegang saham lama atau pemgang saham yang baru. 
2. Cadangan Laba Merupakan laba yang setiap tahun di cadangkan oleh bank dan sementara waktu belum digunakan. 
3. Laba bank yang belum dibagi, merupakan laba yang memang belum dibagikan pada tahun yang bersangkutan sehingga dapat dimanfaatkan sebagai modal untuk sementara waktu.



Dana yang bersumber dari masyarakat luas
 
Sumber dana ini merupakan sumber dana terpenting bagi kegiatan opersai bank dan merupakan ukuran keberhasilan bank jika mampu membiayai operasinya dari sumber dana ini. Maka pencaharian dana dari sumber ini relatif paling mudah jika dibandingkan dengan sumber lainnya dan pencarian dana dari sumber dana ini paling dominan, asal saja bank dapat memberikan bunga dan fasilitas menarik lainnya. 

Dana yang bersumber dari sumber atau lembaga lainnya

Sumber dana yang ketiga ini merupakan tambahan jika bank mengalami kesulitan dalam pencarian sumber dana pertama dan kedua di atas. Namun pencarian dari sumber dana ini relaitif labih mahal dan sifatnya hanya sementara waktu saja. Lalu kemudian dana yang diperoleh dari sumber ini digunakan untuk membiayai atau membayar transaksi-transaksi tertentu. 

Demikian adalah Jenis-Jenis Sumber Dana Bank. Simak juga berbagai artikel lainnya di blog Sistem Informasi Akuntansi ini. Terima kasih.

Komentar